Skip to main content

Apakah AC Gree Bagus?

Hati-hati ya temen-temen… lagi marak penipuan yang mengatas namakan PT. Gree Electric Appliances Indonesia. Niat banget lagi nipu bikin website namanya greeid.com padahal web resminya Gree itu gree.id sengaja namanya dibikin mirip. Tampilan 100% sama dengan website Gree, ada IG-nya juga loh si penipu, uda gitu ada link ke Shopee jualan AC dengan harga ga masuk akal murahnya. Dibawah 1.5jt. Intinya gaesss.. GA AKAN PERNAH TERJADI AC SPLIT Gree 1/2PK harganya dibawah 2jt… GA MUNGKIN ada Gree berani jual AC 1/2PK di harga 2 juta kebawah, mau lagi promo, mau lagi cuci gudang, imposible pokoke.. Inget ya gaesss jangan gampang ketipu, jadilah smart buyer yaaa.. Ini pengumuman resmi dari pihak PT. Gree Electric Appliances Indonesia Halo Teknikers, ketemu lagi dengan kami di Teknik Jaya Technical and Mechanical setelah sekian lama tidak menulis artikel. Ya Gree AC buatan China PREMIUM yang memiliki harga yang lebih mahal dari merk China lainnya. Mengapa kami y

MENGAPA ONGKOS PASANG AC DENGAN FREON R32 LEBIH MAHAL


Jasa Service Air Conditioner Terpercaya

Halo, kembali lagi bertemu dengan kami.

Kali ini kami ingin menjelaskan mengapa ongkos pasang AC yang menggunakan Freon R32 lebih mahal.
Oke Sebelumnya agar lebih jelas mungkin kami sarankan anda membaca artikel perbedaan Freon R32 dengan R22, R410A dan R290. Di artikel tadi dijelaskan dengan rinci dan dengan gaya bahasa yang mudah dimengerti perbedaan, kelebihan dan kekurangan masing-masing Freon AC.
Yang pasti saya ingin mengingatkan kalau freon R22, freon R32 dan Freon 410A TIDAK KOMPATIBEL satu sama lain jadi freon TIDAK BOLEH dicampur ataupun diganti dengan alasan apapun!!!!

Memang di tahun 2015 ini konsumen jadi lebih bingung karena ada AC yang menggunakan 3 jenis Freon yang berbeda. Untuk merk Panasonic seluruh line up AC-nya yaitu tipe Basic, Standard, Alowa, Alowa Deluxe (Ion), dan Envio sudah menggunakan Freon R32, hanya tipe Inverter saja yang masih menggunakan Freon R410A. Untuk lebih jelas bisa membuka artikel perbedaan tipe AC Panasonic kami. Dimana kami menjelaskan semua teknologi yang dimiliki AC Panasonic dengan gamblang. Mau tahu harganya silakan langsung kunjungi halaman Harga AC Panasonic kami.
Sedangkan untuk merk Daikin AC tipe Standard China dan Standard Thailand menggunakan Freon R410A, sedangkan tipe mahalnya yaitu Deluxe, Inverter Smile, Hi-Inveter, European Design dan Urusara 7 semua sudah menggunakan Freon R32 yang secara karakteristik lebih dingin dari Freon R410A dan R22.

Dan untuk AC Mitsubishi Electric semua line up nya menggunakan Freon R410A.

Namun.. Freon R32 memiliki “kelemahan” yaitu selain lebih mudah terbakar (flammable) walaupun tidak bisa membuat AC meledak atau menyebabkan kebakaran,

Tekanan gas Freon R32 juga jauh lebih tinggi dibandingkan Freon R22 atau R410A. Hal ini yang menyebabkan untuk pemasangan AC harus menggunakan pipa tembaga yang memiliki ketebalan MINIMAL 0.6mm.

Nah pipa yang beredar di Indonesia ada banyak sekali merk-nya, untuk merk standard seperti Artic yang paling umum digunakan selama ini oleh para toko dan tukang AC memiliki ketebalan 0.5mm yang TIDAK BOLEH digunakan untuk memasang AC yang menggunakan Freon R32. Apalagi merk seperti Mandiri, Cintas, SSI atau yang lainnya yang tebalnya hanya 0.4mm.

Kenapa? karena tekanan gas yang tinggi, kalau pakai pipa yang ketebalannya dibawah 0.6mm PASTI akan bocor halus dan dalam 2 atau 3 bulan pertama pemakaian AC freon di dalam kompressor pasti akan habis. 
Dan bila hal ini terjadi, baik pihak Panasonic maupun pihak Daikin TIDAK akan bertanggung jawab (karena kesalahan bukan di pihak pabrik) paling customer yang berantem dengan tukang yang memasang AC atau toko tempat membeli AC-nya kalau mereka nekat memakai pipa dengan ketebalan dibawah 0.6mm untuk pemasangan AC-nya.

Kemudian untuk pemasangan AC dengan Freon R32, pipa HARUS-WAJIB di vacuum terlebih dahulu sebelum pemasangan, tidak peduli pipa-nya masih baru dikeluarkan dari dus dan belum pernah dipakai. 

Untuk pemasangan AC dengan Freon R32, tetap HARUS di vacuum dahulu SEKURANG-KURANGNYA 10 – 15 menit untuk ukuran pipa sekitar 5m. Diatas itu bila sekitar 10m harus di vacuum minimal 20 menit, dan diatas 10m harus minimal 25 menit.  

Hal ini untuk menjaga agar tidak ada setitik pun debu ataupun uap air yang masih menempel pada dinding dalam pipa tembaga. 

Karena oli kompressor yang menggunakan Freon R32 sangat sensitif terhadap uap air maka bila anda, well, tukang pasang AC anda tidak melakukannya, walaupun anda pakai pipa paling mahal di Indonesia yaitu merk Kembla, Mueller atau Crane sekalipun, TIDAK ADA GUNANYA. Kompressor PASTI akan jebol sebelum masa garansi berakhir, dan tentu saja pihak pabrik pasti tidak mau bertanggung-jawab karena kesalahannya ada di instalasi AC bukan cacat pabrik.

Lama nya waktu untuk proses Vacuum juga tergantung besarnya alat Vacuum. Yang saya sebutkan diatas, 10 menit untuk panjang pipa 5m berlaku untuk alat vacuum ber kekuatan 1/4PK. untuk yang 1/2PK keatas cukup 5 menit. 

Begitu pula bila 10m keatas cukup 10 sampai 15 menit dan begitu juga seterusnya.

Alat vacuum yang kami gunakan semua besarnya 1/2PK dan 3/4PK. Kami juga memiliki alat vacuum ber kekuatan 1PK untuk proses Vacuum AC besar seperti AC Cassette, Floor, Ceiling ataupun Split Duct. Jadi proses vacuum yang kami lakukan semua sudah sesuai dengan standar Pabrikan AC.

Lalu kita akan melihat merk pipa apa saja yang boleh digunakan untuk memasang AC dengan Freon R32:
1. Hoda
2. Inaba Denko
3. Tateyama
4. Saeki
5. Panasonic
6. Nippon Steel
7. Kembla – Australia
8. Kupfer Premium – China
9. Crane – Australia
10. Mueller – USA

Nah hanya ke-10 merk diatas yang PASTI memiliki ketebalan diatas 0.6mm. Merk Hodda adalah merk legendaris di dunia AC, namun kekurangannya adalah banyak KW-nya yang beredar di pasaran jadi hati-hatilah bila teknisi AC atau toko AC anda menawarkan merk tersebut. 

Pastikan sumber tempat mereka beli bisa dipercaya. 
Karena bukan hanya 1x kami menemukan ingin memasang AC di tempat customer kami yang sudah tertanam pipa-nya dan mereka bilang sudah pakai hodda dari kontraktornya ternyata pas kami ukur dengan penggaris micron, ukuran ketebalan pipanya hanya 0.5mm Jadinya kami tidak berani pasang, dan kalau mau harus cabut pipa dan ganti pipa baru. Biasanya yang KW tulisannya HD bukan HODDA.
Untuk merk Inaba Denko (seperti contoh diatas), Tateyama, Panasonic, Nippon Steel dan Saeki hampir tidak ada palsunya, jadi kalau mau pakai merk tersebut aman-aman saja. 
Apalagi merk Kembla, Crane atau Mueller yang bisa dibilang merk pipa paling bagus di Indonesia, pasti aman kalau mau pakai, hanya saja hargannya luar biasa mahal.
Sebagai contoh untuk
Merk HODDA, Panasonic, Nippon Steel, Tateyama dan Saeki harganya adalah Rp. 80.000 per-meter sampai Rp. 90.000 per-meter untuk pipa 1/2 – 1PK dan 1.5 – 2PK. Dan juga Rp. 120.000 per meter untuk ukuran AC 2.5 dan 3 PK.

Untuk merk Kembla, Crane atau Mueller malah lebih mahal lagi, yaitu Rp. 165.000 per meter untuk pipa ukuran 3/8 x 1/4 dan Rp. 195.000 per meter untuk ukuran 1/2 x 1/4.

Jadi sudah jelas kan harga pipanya saja sudah berbeda banyak.

Oke, semoga dengan ini bisa lebih mengerti yah dan tidak bingung lagi mengapa ongkos pasang AC dengan Freon R32 jadi lebih mahal, tentunya membuat harga AC yang menggunakan Freon R32 jadi kesannya jauh lebih mahal dari AC dengan Freon R22 atau R410a.

Kami akan kembali lagi di artikel lain dengan penjelasan yang lebih rinci, jika anda tertarik dengan artikel kami silahkan klik Subscribe atau Berlangganan karna itu gratis :)

Comments

Popular posts from this blog

Apakah AC Gree Bagus?

Hati-hati ya temen-temen… lagi marak penipuan yang mengatas namakan PT. Gree Electric Appliances Indonesia. Niat banget lagi nipu bikin website namanya greeid.com padahal web resminya Gree itu gree.id sengaja namanya dibikin mirip. Tampilan 100% sama dengan website Gree, ada IG-nya juga loh si penipu, uda gitu ada link ke Shopee jualan AC dengan harga ga masuk akal murahnya. Dibawah 1.5jt. Intinya gaesss.. GA AKAN PERNAH TERJADI AC SPLIT Gree 1/2PK harganya dibawah 2jt… GA MUNGKIN ada Gree berani jual AC 1/2PK di harga 2 juta kebawah, mau lagi promo, mau lagi cuci gudang, imposible pokoke.. Inget ya gaesss jangan gampang ketipu, jadilah smart buyer yaaa.. Ini pengumuman resmi dari pihak PT. Gree Electric Appliances Indonesia Halo Teknikers, ketemu lagi dengan kami di Teknik Jaya Technical and Mechanical setelah sekian lama tidak menulis artikel. Ya Gree AC buatan China PREMIUM yang memiliki harga yang lebih mahal dari merk China lainnya. Mengapa kami y

Resiko Freon Air Conditioner Jika Bocor

RESIKO MENGHIRUP GAS FREON AC The national Institute for Occupational safety and Health (NIOSH) melaporkan adanya kematian yang disebabkan oleh irama jantung abnormal dan mati lemas akibat pendingin di ruang tertutup. Service ac online | service ac Jakarta | Kejadian di atas merupakan peristiwa buruk yang terjadi akibat freon AC bocor dalam ruangan kamar dan terhirup secara terus menerus dalam selang waktu tertentu. APA FREON AC ITU? Freon ac merupakan merk dagang dari bahan kimia kloroflourokarbon atau sering disebut CFC yang biasa digunakan sebagai sistem pendingin dalam sirkulasi tata udara unit ac. Sebagai cairan/gas pendingin, freon ac merupakan gas yang banyak menimbulkan berbagai dampak bagi lingkungan dan kesehatan manusia. Freon bocor beraspal bagi lingkungan yang menyebabkan berkurangnya lapisan ozon hingga menjadi lubang ozon pada atmosfer bumi. Hal ini menyebabkan panas bumi akan meningkat dan menaikkan radiasi terhadap bumi dan makhluk hidup. Freon AC bo

Apakah AC Inverter Benar-Benar AC Hemat Listrik

Halo Teknikers kembali lagi dengan artikel AC Inverter apakah benar merupakan AC hemat listrik dan berkualitas. Kali ini kami akan membongkar mitos yang menghantui banyak konsumen dan calon konsumen pengguna AC di Indonesia. Mari kita telusuri satu per satu rumor yang beredar yang mengatakan: 1. AC Inverter tidak dingin atau kurang dingin dibanding AC non-inverter 2. AC Inverter lebih lama mendinginkan suhu ruangan dibanding AC non-inverter 3. AC Inverter repot, susah dan mahal perawatannya termasuk spare partnya dan isi freonnya 4. AC Inverter bukan AC hemat listrik alias bohong hematnya atau pemakaian listriknya sama saja bahkan lebih boros dari AC non-inverter 5. AC Inverter lebih cepat rusak dibanding AC non-inverter Apakah anda pernah mendengar kabar seperti diatas? Kami ingin meluruskan dan mejabarkan dengan jujur semua rumor diatas. Oke kita mulai penjabarannya yah. 1. AC Inverter tidak dingin atau kurang dingin? Well rumor ini mulai bereda